Gerakan Ibu Mengkonsumsi Protein
KOTAGEDE - Bertempat di Pendopo Abdi Praja Kemantren Kotagede, hari Rabu 26 Juli 2023 telah terlaksana kegiatan Gerakan Ibu Mengkonsumsi Protein (GEMBROT) yang diadakan oleh Dinas Pertanian dan Pangan Kota Yogyakarta bekerja sama dengan Kemantren Kotagede dan Kemantren Umbulharjo, dan masing-masing Puskesmas dari kedua kemantren tersebut. Bertindak selaku wakil dari Mantri Pamong Praja Kemantren Kotagede, Suharti, A.Md. menyampaikan sambutan bahwa kegiatan tersebut sangat bermanfaat bagi menjaga kesehatan ibu dan anak di tengah cuaca yang sedang ekstrem saat ini.
Dalam acara tersebut hadir drh. Supriyanto Analis Kebijakan Ahli Muda Kelompok Substansi Ketahanan Pangan Dinas Pertanian dan Pangan Kota Yogyakarta menyampikan sambutan mengenai kegiatan tersebut akan ada praktk langsung dalam mengolah protein yang terkandung dalam bahan makanan sehari-hari dengan cara mudah dan simple namun tetap memperhatikan nilai gizi yang terkandung.. Sementara itu, peserta yang mengikuti kegiatan ini masing-masing dari Kemantren Kotagede sejumlah 47 undangan dan dari Kemantren Umbulharjo sejumlah 53 undangan, yang mana secara umum diikuti oleh Ibu yang sedang mempunyai balita dan Ibu yang sedang hamil. Masing-masing peserta undangan mendapatkan paket bahan makanan protein seperti daging ikan, daging ayam siap masak, telur, dan juga produk susu kemasan.
Selanjutnya, praktik langsung dalam pembuatan kembang waru dengan campuran bahan ikan lele dan sayuran. Peserta kegiatan terlihat sangat antusias dalam ikut serta memasak. Sementara itu, untuk olahan daging ayam dapat dimasak menjadi menu chicken cordon bleu yang rasanya lezat dan penuh gizi. Setelah selesai memasak dan menikmati hasil olahan tersebut para peserta pulang dengan membawa paket bahan makanan yang telah disediakan.