Kemantren Kotagede Mendorong Kemajuan UMKM melalui Pelatihan Branding Produk UMKM

Yogyakarta- Kemantren Kotagede ikut mendorong kemajuan UMKM melalui pelaksanaan pelatihan Branding Produk Bagi Pelaku UMKM yang berlangsung selama 2 (dua) hari. Pada hari pertama pelatihan dibrikan materi pengenalan tentang branding produk. Disampaikan oleh narasumber bahwa branding produk adalah strategi pemasaran suatu produk dengan memberikan identitas  pada sebuah produk agar mudah dikenali konsumen. Kemudian dijelaskan juga mengenai Business Model Canvas (BMC) yaitu suatu kerangka untuk menyajikan model bisnis digunakan untuk menjelaskan, memvisualisasikan, menilai dan mengubah suatu model bisnis agar mampu menghasilkan kinerja yang optimal. Beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam membuat BMC yaitu key partner (mitra kunci) key activities (aktifitas kunci), key resources (sumber daya kunci), value proposition (proporsi nilai) , customer relationship (hubungan konsumen), chanel (saluran pemasaran), customer segment (segmen pelanggan), cost structure (struktur biaya).

Hari kedua pelatihan dilanjutkan dengan pemberian materi tentang Brand Awareness yaitu kemampuan bagi konsumen mengenali produk melalui logo, image, warna dan lainnya. Brand awareness  bertujuan untuk menumbuhkan kepercayaan pelanggan pada suatu produk. Dijelaskan materi tentang sosial media marketing sebagai media pemasaran. Melalui pelatihan ini diharapkan para peserta dapat mempraktekkan ilmu yang didapat secara langsung agar dapat meningkatkan nilai jual produk UMKM agar usaha berkembang lebih baik.