Kunjungan Sekretaris Daerah Kota Yogyakarta ke Kemantren Kotagede : Arahan Meningkatkan Tata Kelola Pemerintahan
KOTAGEDE- Kemantren Kotagede mendapat kunjungan dari Sekretaris Daerah Kota Yogyakarta Ir. Aman Yuriadijaya, M.M. bersama dengan Inspektur Kota Yogyakarta Fitri Paulina Andriani, S.T. dan Kepala BKPSDM Kota Yogyakarta Dedi Budiono, M.Pd. Kunjungan dari Sekretaris Daerah Kota Yogyakarta dan rombongan ini merupakan rangkaian dari Forum Tata Kelola Wilayah.
Dalam kesempatan ini Ir. Aman Yuriadijaya, M.M. menyampaian bahwa dalam menjalankan pemerintahan dan pelayanan publik kita perlu memperhatikan beberapa hal agar pemerintahan dan pelayanan kepada masyarakat berjalan dengan lancar, beberapa diantaranya adalah Sumber Daya Manusia (SDM), Anggaran, Aset dan Arsip.
Lebih lanjut, Bapak Ir. Aman Yuriadijaya, M.M. juga menyoroti pentingnya manajemen risiko dan pengendalian internal. Ia menegaskan bahwa untuk mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik, Kemantren Gondokusuman harus memperhatikan manajemen risiko dan melaksanakan Sistem Pengendalian Intern Pemerintah (SPIP) secara efektif.